Situs tentang informasi kumpulan resep masakan yang enak dan nikmat. berbagai resep makanan dan minuman terbaik bisa kamu temukan disini.

Resep Bakso Ayam Kenyal Dan Enak

Resep Bakso Ayam Kenyal Dan Enak. Bakso, siapa yang tidak kenal dengan makanan yang satu ini, bakso merupakan makanan paling populer di negara kita Indonesia. Bakso di buat dari berbagai macam bahan, bisa daging sapi, daging ayam, ikan, urat, udang dan daging lainnya, namun tidak merubah sensasinya ketika kita mengunyahnya. Yuuup benar sekali, rasanya yang kenyal gurih membuat lidah tak mau berhenti mengunyahnya. Sekarang bakso memiliki banyak sekali jenis atau macamnya, jika kalian ingin mencari resep tentang pembuatan bakso, kalian tepat sekali berada di sini, nah bila kemarin kita membahas tentang resep bakso sapi dan cara membuat kuahnya, kali ini cemilan rakyat akan membahas resep bakso ayam. Lalu bagaimana cara membuatnya, langsung saja kita bahas, pertama kita siapkan dulu bahan-bahannya.

Resep Bakso Ayam Kenyal Dan Enak

Bahan-bahan bakso ayam

- 1kg gram daging ayam, gunakan bagian paha atau dada
- 500 ml air es
- 1 Ons tepung kanji

Bahan Bumbu

- 1 genggam bawang putih goreng
- 2 sendok bawang merah
- 1 saset penyedap rasa
- 1/4 ons gula merah
- 1 sendok teh msg
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 saset kecap
- 1 butir telur kocok

Cara membuat bakso daging ayam

- Giling daging ayam hingga lembut
- Giling kembali daging ayam dengan bumbu diatas tadi ( penggilingan 2 kali)
- Campurkan gilingan daging dengan tepung kanji dan telur, buat adonan hingga kalis
- Siapkan air hangat dalam panci
- Cetak bakso dengan sendok dengan cara meremas adonan dengan tangan seperti membuat bulatan
- Rebus bakso hingga mendidih sambil diaduk-aduk 
- Jika sudah matang angkat bakso dan dinginkan di tempat yang besar seperti tampah atau lainnya

Bakso ayam sudah siap untuk di sajikan, jika anda ingin menggunakan kuah, kita juga akan memberikan resep pembuatan kuah bakso daging ayam

Resep membuat kuah bakso daging sapi

Bahan-bahan


- 5 siung bawang putih kupas
- 2 siung bawang merah
- Daun bawang diiris-iris
- 2 sendok merica bubuk
- 1 biji pala
- Air secukupnya
- Tulang sapi (jika ada)

Cara membuatnya

- Haluskan semua bumbu diatas, kemudian anda goreng hingga harum
- Didihkan air dan masukan tulang sapi tersebut
- Didihkan sekitar 2-3 jam, kemudian masukan bumbu yang sudah digoreng
- Masukan garam, gula, atau penyedap rasa hingga rasanya pas
- Kuah bakso ayam siap untuk di sajikan
- Siramkan kuah ini di bakso ayam yang tadi telah dibuat.

Demikianlah Resep Bakso Ayam Kenyal Dan Enak. Semoga resep diatas bermanfaat dan terimaksih

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Bakso Ayam Kenyal Dan Enak